Cara cek alamat IP VPS

Bagi pengguna NAT VPS dari Virtwire (dulu namanya EvoBurst) pasti tahu kita hanya akan mendapatkan alamat IPv6 dedicated. Dan juga paham kalau beberapa hari ini servernya sempat down tidak bisa digunakan sama sekali, katanya sih Harddisk sudah wafat. Untung datanya bisa diselamatkan. Sekarang si pemilik sedang melakukan migrasi dari Virtualizor ke SolusVM. Tentu saja website yang saya hosting disana ikut mati total. 🙁

Sebenarnya sudah pasrah akan nasibnya tapi saat saya cek dari server monitoring NIXStats ternyata hidup tapi tidak bisa diakses dari alamat IP lama juga karena sedang migrasi alamat IPv6 yang saya butuhkan tidak tahu juga. Semestinya sudah diganti baru tapi belum diumumkan. Ya… ada secercah harapan lah. 🙂 Saya memakai CloudFlare untuk konversi IPv6 ke IPv4, jadi solusinya sih mudah tinggal ganti saja ke yang baru.

Karena panel VPSnya sedang bermasalah tapi saya masih bisa akses lewat SSH (lewat shared IPv4, bukan dedicated IP lho ya). Maka saya berusaha mencari alamat IP yang sedang digunakan VPSnya.

Solusinya sih saya menggunakan curl dan melakukan query cek IP ke beberapa layanan yang tersedia, pilih salah satu saja atau mau coba semua ya silahkan:

    curl icanhazip.com
  • curl ip.appspot.com
  • curl ipecho.net/plain
  • curl -s http://whatismyip.akamai.com/
  • curl -s https://4.ifcfg.me/

Nanti akan langsung muncul balasannya dalam bentuk alamat IPv4 atau IPv6.

Aslinya masih ada lagi layanan serupa, tapi yang saya sebutkan dalam daftar diatas rasanya lebih dari cukup kalau fungsinya hanya untuk cek IP VPS Linux.

Semoga bermanfaat. 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *