Apa alamat IPv6 VPS saya?

Menggunakan NAT VPS itu aslinya sama saja dengan VPS biasa, bedanya cuma di alamat IP yang diberikan. Kalau server yang biasa maka kita akan pakai IPv4 yang normal dipakai dalam jaringan, tidak sulit dan pasti pernah anda temukan. Ya seperti 192.168.1.22 dan sebagainya. Bagaimana kalau IPv6? Bisa seperti ini: fdff:6e5c:4e77:e6f2:0:0:0:0. Mantap kan? 😀

Bukan masalah sulitnya atau tidak diberikan informasi. Tapi tampaknya provider VPS punya asumsi kalau si penyewa paham subnetting atau network. Jadi dalam emailnya kita akan diberikan info format alamat seperti ini fdff:6e5c:4e77:e6f2::/64.

Nah kita tahu darimana VPSnya sedang pakai alamat IP yang mana dari range yang diberikan? Solusinya bisa buka ticket, menghitung sendiri atau langsung cek saja dalam VPSnya sedang pakai alamat IPv6 yang mana.

Disini saya share cara ketiga, dan mudah banget:

curl icanhazip.com

atau

curl -s https://6.ifcfg.me/

Hasilnya akan seperti ini

fdff:6e5c:4e77:e6f2::46b3

Sekian. 😀

4 Comments

  1. Mas kalau vpeasy kan ga dapat ipv6, kalau ditambahkan sendiri bagaimana ya caranya?
    apa menggunakan tunnelbroker HE mas? kalau sempet minta dibikinin tutorialnya mas, pengen nya buat CentOS.

    1. Wogh… Penggunaan ga umum ini kalau perlu IPv6.

      Di Indonesia ISP yang support protokol ini tampaknya cuma IndiHome/Astinet mas. Itupun saya cek ga di semua wilayah, atau mungkin perlu request dulu ya.

      Ini perlu IPv6 untuk apa mas? Murni diakses langsung?

  2. Buat iseng iseng aja mas, biar ngerti gitu habis saya binggung mau belajar apa lagi, sedangkan diluar negeri sana IPv6 sudah banyak digunakan ya

    1. Haha… memang kadang bingung belajar apa kalau kebutuhannya sudah selesai. 🙂

      Tapi IPv6 ini masih sangat opsional mas, penggunaannya di Indonesia masih 1% kalau ga salah.

Tinggalkan Balasan ke Hartono Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *