Mengatasi Error: db_user is not valid pada VestaCP

Untuk layanan shared hosting ke klien saya menggunakan VestaCP dan sebenarnya sudahlah sangat cukup, cuma rata – rata masih agak bingung karena sudah terbiasa dengan cPanel. Kemarin saya mendapatkan laporan dari salah satu klien kalau dalam membuat database MySQL gagal dan muncul pesan kesalahan seperti berikut: Error: db_user username_mysql55 is not valid..

Terus terang saya awalnya heran karena belum pernah mengalaminya di Vesta dan sudah saya cek setting Package benar ada kuota untuk membuatnya.

Karena dari pesan errornya menandakan kalau pembuatan user MySQL yang bermasalah, dan benar saya cek dengan nama user yang sama juga tidak berhasil prosesnya. Nah… apanya yang tidak valid? Ternyata panjang username MySQL di VestaCP dibatasi maksimal 16 karakter. Ya, saya juga baru tahu dan selama ini memang tidak pernah menggunakan sepanjang itu.
VestaCP Error db_user is not valid

Solusinya? Paling mudah adalah dengan mengurangi atau mengganti usernamenya agar sesuai dengan aturan.

Atau anda bisa membuat menjadi otomatis dipotong kalau nama user yang diisikan terlalu panjang. Saya tidak menyarankan hal ini, cuma saya tuliskan saja supaya tahu.

Pertama edit file /usr/local/vesta/func/main.sh pada baris 883 ubah menjadi kode berikut:

dbuser) validate_format_dbuser "${arg:0:16}" 'db_user';;

Kemudian di /usr/local/vesta/bin/v-add-database pada baris 77 modifikasi juga:

str="DB='$database' DBUSER='${dbuser:0:16}' MD5='$md5' clear=$dbpass HOST='$host' TYPE='$type'"

Peringatan dulu, karena solusi ini mengedit file dari VestaCP harap melakukan backup dulu untuk jaga – jaga. Lokasi atau baris kode yang diubah juga bisa berubah untuk versi terbaru. Ini saya coba di VestaCP 0.9.8-15.

Semoga membantu. 🙂

2 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *